Laman

Sabtu, 19 Februari 2011

Hachiko: A Dog's Story 2009






Download Film Hachiko Dog's Story :  [689.1 MB] + Subtitle
alternatif  subtitle Indonesia

Hachiko merupakan film yang mengisahkan tentang pertemanan seekor anjing dengan seorang manusia bernaman Parker (Richard Gere). Ada yang bilang kalau anjing adalah teman terbaik manusia.Pertemuan antara Parker dan Hachiko pun sebenarnya terjadi tanpa sengaja. Hachiko adalah anjing tanpa tuan yang ditemukan Parker saat ia pulang kerja.

Parker sebenarnya bermaksud mencari pemilik anjing malang tersebut kepada majikannya. Namun saat usaha itu tak menemui jalan, Parker akhirnya memutuskan untuk memeliharanya.

Niatan baik Parker tersebut menemui hambatan dari sang istri yang enggan menerima kehadirian binatang peliharaan di rumahnya. Berbagai cara ditempuh oleh sang istri untuk mencari orang yang mau mengadopsi anjing yang ditemukan Parker tersebut. Tapi keputusan sang istri akhirnya berubah setelah melihat ada kedekatan atara suaminya dengan sang anjing.

Sementara itu, rasa penasaran Parker terhadap anjing yang ia temukan tersebut semakin besar. Melihat kalung pada anjing dengan simbol hufur jepang, Parker akhirnya meminta pertolongan temannya yang bersala dari jepang untuk menjelaskan makna huruf tersebut. Setelah mendengan penjelasan sang sahabat Parker mengerti jika anjing yang ia temukan bukanlah anjing biasa.

Waktu terus berjalan dan beberapa bulan kemudian anjing kecil tersebut yang telah diberi nama (Hachi) beranjak besar, kedekatan antara parker dan Hachi pun semakin dekat.Setiap hari Hachiko selalu mengantar Parker ke stasiun untuk beranjak kerja kesebuah universitas. Dan setiap sore Hachiko datang menjemput Parker ke stasiun saat ia pulang kerja.

Kebiasaan haci menagantar dan menunggu Parker distasiun tersebut menjadi bahan perbincangan seluruh kota, termasuk para penjaga stasiun dan para pedagang disekitar stasiun, decak kagum silih berganti berdatangan hingga setiap orang mengenal Haci setiap masuk atau keluar stasiun.

Suatu ketika, Parker berangkat kerja seperti biasa namun tak pernah kembali ke stasiun itu. Parker meninggal sebelum ia pulang. Hachiko yang tak tahu kalau majikannya telah tiada tetap setia datang setiap sore berharap bertemu Parker lagi.

Karena kesetiaan Hachi menunggu sang majikan yang telah tiada setiap pagi dan sore tersebut membuat seorang reporter sebuah surat kabar harian tertarik untuk mengangkat kisahnya menjadi sebuah berita.

Hari berlalu dan sembilan tahun sudah Hachiko selalu datang ke stasiun untuk menjemput majikannya. Meski Hachiko tak pernah lagi bertemu Parker namun Hachiko tak pernah menyerah, hingga akhirnya hachi mati ditempat ia sering menunggu sang majikan pulang bekerja.

yang  membuat saya  terharu adalah  kesetiaannya.  gilaaaaaa!!!!  sembilan  taun oi!!
manusia  aja  belum  tentu  sanggup.  sukur2  masih  inget.
apa  lagi  jaman sekarang dimana arti  kata  setia  itu udah  macem2.  ckckck...
buat  renungan  aja  sih, anjing  aja bisa begitu  setianya. .
(gue  kan  bukan  anjing)  hehe...





Tidak ada komentar:

Posting Komentar